Gesang Bersemangat Gempur Rokok Ilegal

0
2126

Lumajang, IP.News – Satuan Polisi Pamong Praja Melaksanakan Sosialisasi di bidang cukai melalui “ Jalan Sehat Gempur Rokok Ilegal Bersama Warga Gesang Kecamatan Tempeh Kab. Lumajang, Minggu ( 06 Agustus 2023) bertempat di Lapangan Gesang.   

Kegiatan Sosialisasi ini dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Ir. Paiman) ,dan Plt. Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Hindam Adri Abadan, S.IP). Pada kesempatan ini di hadiri pula pemateri atau penyampaian materi oleh bea cukai probolingo (Sela Selfiana).

Peserta jalan sehat di lepas oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kabupaten Lumajang Paiman.

Dalam laporannya Plt.Satpol PP Kabupaten Lumajang Himdan Adri Abadan, S.IP, menjelaskan bahwa kegiatan jalan sehat Gempur Rokok Ilegal merupakan salah satu upaya mensosialisasikan keberadaan barang kena cukai, khususnya upaya dalam rangka pemberantasan rokok ilegal.

Dengan adanya kegiatan jalan sehat ini di harapkan dapat memberikan edukasi kepada masyarakat umum untuk dapat mengetahui dengan langsung bagaimana rokok polos tanpa cukai, dan rokok dengan pita cukai palsu.

Masyarakat Desa Gesang dan sekitarnya sangat antusias mengikuti kegiatan jalan sehat dengan banyaknya gebyar hadiah yang diundi langsung, sedikitnya ada 400 paket doorpres yang disediakan oleh panitia Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Lumajang dan puluhan hadiah utama yang terdiri Sepeda, Lemari Es, Mesin Cuci dan lain lain.(N).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here